Sabtu, 04 Februari 2006

Kebiasaan Orang Jepang Jadi Maju

Kebiasaan orang Jepang banyak yang berefek pada kemajuan pesat negara tersebut. Kebiasaan orang Jepang yang sudah menjadi tradisi turun temurun tersebut, yang membuat negara Jepang lebih menonjol dan maju dibanding dengan negara-negara sejajarnya. Mengingat, negara yang bekas terkena bom atom pada peristiwa perang dunia kedua, tetapi Jepang begitu cepat pulih dari keadaan dan sedemikian lebih majunya.

Tentunya kemajuan negara Jepang tidak sekaligus didapat dengan mudah. Dan sebagian dari beberapa sebabnya adalah karena kebiasaan orang Jepang. Kebiasaan seperti apa yang membuat negara tersebut berkembang pesat, berikut diantaranya.

Kebiasaan Orang Jepang Yang Menyebabkan Jadi Negara Maju

1. Orang Jepang Pekerja Keras

Pada jaman modern ini, jam kerja orang Jepang jauh melampaui jam kerja dari negara-negara lain, misalnya Amerika yang hanya mempunyai jam kerja sebanyak 1.957 jam setiap tahunnya, selisih hampir 500 jam dibandingkan dengan jam kerja orang Jepang. Begitu juga dengan jam kerja di negara Inggris, Jerman dan Perancis yang secara berturut-turut sebanyak 1.911 jam, 1.870 jam dan 1.680 jam setiap tahunnya.

Dan menakjubkan ketika membandingkan pembuatan mobil di Negara Jepang dibandingkan dengan negara lainnya. Dalam waktu 9 hari, secara perhitungan seorang pegawai Jepang bisa membuat sebuah mobil. Dan bagi negara lain, untuk membuat sebuah mobil dengan nilai yang sama membutuhkan waktu 47 hari, jauh sekali bukan. Jarang didapati pekerja Jepang yang pulang awal pada saat jam kerja, hal ini sedikit memalukan, karena berarti pegawai tersebut tidak terlalu dibutuhkan oleh perusahaan bila pulang lebih awal.

2. Tradisi Malu Pada Orang Jepang


Kebiasaan orang Jepang berikutnya adalah tradisi malu, malu kalau kalah, malau kalau salah. Sejak jaman nenek moyang Jepang pada masa Samurai berjaya, tradisi malu ini sudah begitu melekat pada orang Jepang. Harakiri (bunuh diri dengan dengan merobek perut sendiri dengan pedang pendek atau pisau) adalah jalan terbaik untuk menebus kekalahan, sekaligus menebus harga diri bagi orang tersebut.

Pada jaman modern ini, banyak didapati para pejabat Jepang yang berlaku demikian. Meskipun tidak sampai bunuh diri, ketika merasa gagal dalam menjalankan tugas, atau bersalah dalam menjalankan tugas pemerintahan, maka pejabat tadi akan mengundurkan diri. Kebiasaan orang Jepang yang ini sangat berbeda dengan banyak negara lain, termasuk Indonesia tentunya.

3. Gaya Hidup Hemat

4. Orang Jepang Mempunyai Loyalitas/Kesetiaan Yang Tinggi
5. Mempunyai Inovasi Lebih
6. Semangat Pantang Menyerah
7. Orang Jepang Gemar Membaca
8. Hidup Mandiri
9. Bekerja dalam tim
10. Orang Jepang selalu menjaga kehormatan pada orang tua dan juga menjaga tradisi Jepang.


Itulah beberapa hal yang menyebabkan negara Jepang lebih maju dan tumbuh pesat. Mungkin kebiasaan orang Jepang tersebut juga banyak terdapat di negara lain, tetapi Jepang mempunyai kualitas dan kuantitas yang lebih. Jadi, ini adalah ide bagus buat negara lain dan Indonesia tentu saja untuk mencontoh (yang baik-baik saja :D) kebiasaan orang Jepang ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar